Koramil Sangasanga Bersama Warga Gotong Royong Bersihkan lingkungan dan Jalan

    Koramil Sangasanga Bersama Warga Gotong Royong Bersihkan lingkungan dan Jalan
    Koramil Sangasanga Bersama Warga Gotong Royong Bersihkan lingkungan dan Jalan

    SAMARINDA - Anggota Koramil 0906-04/Sangasanga  Kodim 0906/Kutai Kartanegara (Kkr) yang di pimpin langsung Danramil Kapten Inf. Priyanto dengan Perangkat desa dan warga, gotong royong membersihkan jalan di Rt. 01, Kelurahan Jawa, Kecamatan Sangasanga, Kabupaten Kutai Kartanegara, Jum'at (03/02/2023).

    Danramil 0906-04/Sangasanga Kapten Inf Priyanto bersama masyarakat Kel. Jawa melaksanakan aksi bersih atau gotong-royong untuk membersihkan parit dari rumput liar dan pohon yang besar besar mengarah kejalan di potong.

     

    Ia mengatakan, tujuan dari pembersihan untuk menjaga kesehatan lingkungan dan kelihatan bersih rapi dan memperlancar air agar tidak terjadi banjir pada saat hujan tiba, " ujarnya.

     

    "Saat ini wilayah musim penghujan khususnya di wilayah Kecamatan Sangasanga guna mengantisipasi derasnya air hujan yang turun. Apabila irigasi lancar selain terhindar dari bahaya banjir juga terhindar dari serangan nyamuk, ” ucapnya.

     

    Harapnya, warga selalu menjaga kebersihan lingkungan dan parit guna memperlancar jalannya air, jangan sampai parit tersumbat sampah.

     

    Danramil 0906-04/Sangasanga Kapten Inf Priyanto, juga mengingatkan pada warga agar selalu menjaga kebersihan lingkungan dengan cara buang sampah pada tempatnya sehingga selokan tidak tersumbat, selain dapat menimbulkan banjir apabila selokan tersumbat juga dapat menimbulkan berbagai macam penyakit seperti demam berdarah.

     

    “Diharap warga peduli terhadap lingkungan tidak membuang sampah sembarangan dan rajin membersihkan lingkungan karena di saat musim penghujan sangat rentan banjir, ” pungkas Danramil.

    murdianto

    murdianto

    Artikel Sebelumnya

    Hadiri Musdes rancangan RPJM, Babinsa Jembayan...

    Artikel Berikutnya

    Musyawarah Penentuan Penerimaan BLT Tahun...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Hendri Kampai: Swasembada Pangan dan Paradoks Kebijakan

    Ikuti Kami